Rutan Kelas IIB Soasiu Perketat Pengawasan, Dengan Gencar Lakukan Penggeledahan Barang Terlarang 

falarakyat

No comments

TIDORE – Dalam upaya memperkuat pengawasan dan menjaga ketertiban, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Soasiu kembali menggelar penggeledahan secara rutin pada Sabtu (26/04/25).

Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk komitmen nyata dalam mendukung program akselerasi yang diinisiasi oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, yang bertujuan menekan peredaran narkoba serta mencegah berbagai modus pelanggaran di dalam Lapas dan Rutan.

Kepala Rutan Soasiu, Wayan Arya Budiartawan, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk konsistensi dalam menjaga integritas dan keamanan dilingkungan Rutan Soasiu.

“Penggeledahan ini bukan hanya soal mencari barang terlarang, tapi juga tentang membangun budaya disiplin dan memperkuat komitmen bersama untuk menciptakan pemasyarakatan yang sehat dan humanis. Kami ingin agar Rutan Soasiu menjadi contoh dalam hal ketertiban, pengawasan, dan transparansi,” ungkap Wayan Arya.

Karutan juga menambahkan bahwa kegiatan serupa akan terus dilakukan secara berkala dan tanpa pemberitahuan sebelumnya agar seluruh elemen di dalam Rutan tetap waspada dan tidak mencoba melakukan pelanggaran sekecil apa pun.

Penggeledahan ini dipimpin langsung oleh Kepala Pengamanan Rutan (Ka. KPR) Abdulhamid Alkatiri, dengan melibatkan petugas penjagaan serta staf Rutan lainnya. Kegiatan ini dilakukan secara menyeluruh di blok hunian warga binaan, dengan pendekatan humanis namun tetap tegas dan profesional.

Usai pelaksanaan penggeledahan, Abdulhamid Alkatiri juga memberikan arahan kepada seluruh warga binaan yang dikumpulkan di lapangan Rutan Soasiu. Dalam arahannya, ia menekankan pentingnya menjaga keamanan bersama dan mematuhi aturan yang berlaku, termasuk larangan keras membawa atau menyimpan benda tajam serta barang-barang terlarang lainnya di dalam blok hunian.

“Saya mengingatkan kepada seluruh warga binaan agar tidak mencoba-coba membawa atau menyimpan benda-benda terlarang, termasuk benda tajam, ke dalam blok hunian. Kita ingin menciptakan suasana yang kondusif, aman, dan saling menghormati. Mari kita jalani masa pembinaan ini dengan sikap yang jujur, terbuka, dan bertanggung jawab” tegas Abdulhamid Alkatiri.

Dengan adanya penggeledahan rutin dan arahan yang diberikan kepada warga binaan, diharapkan terciptanya suasana Rutan yang aman, tertib, dan bersih dari praktik-praktik yang bertentangan dengan hukum. Rutan Soasiu menegaskan komitmennya untuk terus mendukung program Akselerasi secara menyeluruh dan berkelanjutan. (Red)

Bagikan:

Berita Terkait

Tinggalkan komentar